Berita

Berlangsung dengan Khidmat, Rapat Paripurna Perayaan Hari Jadi Soppeng ke-760 digelar Pagi Tadi

Perayaan Hari Jadi Soppeng ke-760 digelar dalam acara Rapat Paripurna di Gedung DPRD Kabupaten Soppeng pagi tadi (23/03/21) dengan mengusung tema “Kita Satukan Tekad Dalam Memantapkan Keberlanjutan Pembangunan Untuk Soppeng Lebih Baik”.

Acara Perayaan Hari Jadi Soppeng dibuka oleh Ketua DPRD Kabupaten Soppeng, H. Syahruddin M. Adam, S. Sos., M.M yang didampingi oleh Wakil Ketua A. Mapparemma, S.E., M.M dan H. Riswan, S. Sos beserta seluruh anggota DPRD Kabupaten Soppeng. Dalam kesempatan tersebut hadir Bupati Soppeng, H. A. Kaswadi Razak, S.E beserta Ketua Tim Penggerak PKK, Hj. Nurjanna, S.E dan Wakil Bupati Soppeng, Ir. Lutfi Halide, MP beserta Wakil Ketua Tim Penggerak PKK, Hj. Nuni Ujiani, SP., M.M. Dalam kesempatan yang berbahagia tersebut, turut hadir Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Dr. Abdul Hayat Gani, M. Si, Rektor Universitas Hasanuddin, Prof. Dr. Dwia Aries Tina Pulubuhu, MA beserta rombongan, Pimpinan unsur Forkopimda, Kepala SKPD, Camat dan Lurah lingkup Kabupaten Soppeng.

Dalam sambutannya Bupati Soppeng menjelaskan terkait sejarah Kabupaten Soppeng. “Dengan adanya Perayaan hari jadi Soppeng yang ke-760 harus kita sambut dengan rasa syukur dan harapan besar untuk melihat kota kita yang tercinta ini berkembang menjadi kota yang baik, dan jangan pernah kita melupakan sejarah Kabupaten kita yang tercinta ini, tambahnya. Diakhir sambutannya, Bupati Soppeng memohon untuk selalu diberikan dukungan, perhatian dari segenap lapisan masyarakat untuk membangun Soppeng lebih baik, dan memohon doa agar komitmen bersama Universitas Hasanuddin untuk membangun cikal bakal pendidikan bisa terlaksana dengan baik.

Walau masih dalam suasana pandemi Covid-19, Rapat Paripurna Perayaan Hari Jadi Soppeng yang ke-760 berlangsung dengan khidmat dengan tetap mematuhi Protokol Kesehatan.

Acara ditutup dengan penandatanganan Proyek-Proyek, diantaranya : APBN ( Program Kota Tanpa Kumuh (KOTAKU)) APBN 2020, APBD Provinsi Sulawesi Selatan ( Bantuan Keuangan) , ( Peningkatan Ruas Jalan Latappareng-Akkuwaepelange, Akses menuju KWA Lejja) dan DAD ( Pembangunan Jembatan Gantung Desa Bulue ), serta peninjauan lokasi Kampus Vokasi Unhas yang berada di Kawasan Ompo.

Related Articles

Back to top button